Kamis, 22 September 2016

5 Tips jitu wujudkan impian liburan ke Eropa




Benua Eropa masih menjadi favorit untuk dijadikan destinasi liburan masyarakat dunia, termasuk publik di Indonesia.

Namun, sebagian dari mereka tak jarang hanya menjadikannya sebagai impian, karena cost yang harus dikeluarkan demi mewujudkan keinginan tersebut tidak lah sedikit.

Tapi, sejatinya hal itu bukanlah lagi jadi hambatan. Mengingat, di Tanah Air beberapa travel agent bersaing memberikan harga terjangkau untuk para wisatawan yang akan berlibur ke Eropa. Belum lagi, maskapai penerbangan juga berlomba memberikan tiket murah ke benua tersebut.

Meski begitu, tak ada salahnya bagi Anda yang bercita-cita berlibur ke Eropa untuk mengikuti tips berikut.


1. Persiapkan jadwal liburan

Jadwal liburan merupakan hal yang terpenting untuk pertama kali Anda pikirkan sebelum melakukan perjalanan. Karena, Anda akan mulai membuat suatu perencanaan yang akan berhubungan dengan biaya, tabungan dengan keberangkatan.

Pastikan juga Anda telah memilih waktu keberangkatan yang tepat. Pasalnya, ada momen tertentu di Benua Eropa yang mana menjadi waktu liburan bagi penduduk lokal, karenanya, Anda harus siap menjadi bagian dari keramaian tersebut.

Dengan perencanaan yang baik, maka Anda juga telah siap untuk mulai memikirkan langkah-langkah selanjutnya untuk mewujudkan mimpi berlibur ke negara-negara di Benua Eropa.

2. Riset kecil-kecilan

Riset kecil-kecilan juga tak kalah penting untuk Anda lakukan, terlebih bila Anda adalah seorang backpaker. Kenapa?

Anda bisa menentukan berapa besaran biaya hidup selama beberapa hari di negara tujuan. Mulai dari biaya penginapan, makan hingga akomodasi.

Anda juga bisa menyiapkan negara alternatif apabila besaran biaya hidup di negara tujuan awal terlalu besar. Jangan lupa, banyak negara di Eropa yang menyajikan tempat wisata keren dan antimainstream.

3. Mulai menabung

Ketika Anda sudah menentukan rencana pemberangkatan lengkap dengan negara tujuan, mulai lah menyisihkan sebagian pendapatan Anda untuk mempersiapkan liburan ke Benua Eropa.

Atur lah besaran tabungan yang bisa Anda kumpulkan dengan tanggal rencana pemberangkatan. Hal ini penting agar apa yang telah direncanakan tidak meleset.

Selain itu, tabungan ini juga diperlukan untuk mengurus sejumlah dokumen dan administrasi yang diperlukan untuk bisa berlibur ke Eropa. Seperti, paspor hingga visa.

Jadi, mulai lah menyampingkan pengeluaran yang tidak penting untuk dialokasikan ke dalam rencana liburan Anda ke negara di Eropa.

4. Cek travel agent

Bila Anda tak mau repot maka sudah saatnya Anda rajin mengecek harga liburan ke Eropa dari sebuah travel agent, pastikan harga yang ditawarkan terjangkau dengan budget yang telah disiapkan.

Kini, memang banyak travel agent yang memberikan biaya perjalanan murah ke Eropa. Tak ada salahnya Anda untuk membandingkan antara yang satu dengan lainnya.

Eitsss... Nanti dulu, pastikan juga travel yang Anda pilih merupakan travel terpercaya. Ada baiknya Anda juga melihat review dari traveller sebelumnya yang menggunakan jasa dari travel agent pilihan Anda.

5. Berburu tiket murah

Pentingnya perencanaan pemberangkatan sejak awal juga bermanfaat untuk Anda dengan memiliki waktu luang mencari tiket penerbangan murah.

Banyak maskapai memberikan harga promo penerbangan menarik, dengan begitu Anda bisa mencocokan tanggal pemberangkatan dengan promo yang dihadirkan.

Bagi Anda yang mencari tiket murah ke Eropa dalam waktu dekat, maka bisa langsung mengecek penerbangan di promo Golden Deals Fly With Lufthansa. Di sini Anda bisa memperoleh penerbangan ke 22 kota di Eropa yakni Amsterdam, Milan, Roma, Paris, London, Manchester, Frankfrut, Valencia, Lisbon, Stockholm, Barcelona, Madrid, Prague, Geneva, Copenghagen, Moskow, Zurich, Athena, Vienna, Berlin, Dusseldorf dan Munich.

Tertarik? Buruan dapatkan tiket termurahnya dan dan selalu jadikan Golden Rama Tours & Travel pintu gerbang Anda menuju destinasi yang luar biasa.


Penulis : Galih Nugroho P
Sumber : Merdeka.com

0 komentar:

http://www.resepkuekeringku.com/2014/11/resep-donat-empuk-ala-dunkin-donut.html http://www.resepkuekeringku.com/2015/03/resep-kue-cubit-coklat-enak-dan-sederhana.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/10/resep-donat-kentang-empuk-lembut-dan-enak.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/07/resep-es-krim-goreng-coklat-kriuk-mudah-dan-sederhana-dengan-saus-strawberry.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/06/resep-kue-es-krim-goreng-enak-dan-mudah.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/09/resep-bolu-karamel-panggang-sarang-semut-lembut.html