Selasa, 27 September 2016

Sekarang Semua Orang Bisa Jadi Youtubers, Lho!





JELAJAH - Di zaman yang modern ini siapa yang tidak tahu dengan internet, semua kegiatan yang dilakukan sehari-hari bisa dibilang dekat dengan internet. Seperti mengerjakan tugas-tugas sekolah, membeli barang yang diinginkan, komunikasi dengan orang lain, sampai mencari alamat saja lewat internet. Manfaat dari internet sudah dinikmati oleh manusia yang ada diseluruh dunia, semua kegiatan bisa sangat dimudahkan. Internet diera sekarang tidak hanya tempat untuk mencari hiburan saja, internet bisa menjadi tempat untuk bekerja yang penghasilannya menjajnjikan. Sekarang banyak orang-orang yang mengandalkan YouTube untuk bekerja.

Situs berbagi video, YouTube saat ini bisa menjadi sumber penghasilan yang menjanjikan, yaa sekarang YouTube tidak hanya menjadi tempat untuk mengekspresikan diri saja. Dengan kemampuan orang-orang yang mengelola akun YouTube atau biasa disebut dengan para YouTubers untuk menarik banyak pengikut, hal tersebut sangat menghasilkan bagi YouTubers, lho! Caranya mereka hanya dengan menarik pengikut  atau dikenal dengan istilah subscribers lalu menyajikan konten-konten yang menarik pada channel YouTubenya.

Nah dari mana penghasilan para YouTubers itu bisa didapatkan? Jawabannya adalah iklan. Sebelum kita menonton YouTube biasanya akan muncul iklan yang terkadang lebih banyak kita skip karena dianggap mengganggu, nah dari situlah pundi-pundi uang bisa didapatkan. Tidak hanya itu, bahkan para YouTubers yang berhasil mendatangkan sponsor pada channel YouTube mereka, bisa menjadi tambahan penghasilan mereka yang bisa dibilang sangat tinggi.

Kita bisa ambil contoh salah satu seorang YouTubers yang subscribernya sudah sampai 2 juta lebih yaitu Raditya Dika. Diperkirakan dia bisa mendapatkan penghasilan perbualan itu 100 juta lebih, hmm sangat menjanjikan penghasilannya bukan? Konten-konten yang disajikan pada channel YouTubenya juga sangat menarik, ada serial komedi, vlog (video blog), stand up comedy, dll hal itu yang menjadi salah satu faktor kenapa ia memiliki subscribers dan viewers yang banyak. Kalau di pikir-pikir memang gampang menjadi YouTubers, logikanya hanya upload video lalu mengajak orang untuk menonton dan subscribe chanel YouTube. Tapi nyatanya hal ini terhitung tidak mudah loh, karena bagaimanapun kita dituntut untuk meyajikan konten yang tidak hanya menghibur dan menarik melainkan harus mendidik pula, karena chanel YouTube kita nantinya akan di akses oleh siapa saja. Jadi jika kalian ingin menjadi YouTubers sajikanlah konten-konten yang menarik agar pengikutnya banyak, setelah itu YouTube bisa menjadi tempat bekerja kalian dengan penghasilan yang sangat menjanjikan.


Penulis : Rija Nurjaya
Editor   : Risky Candra

0 komentar:

http://www.resepkuekeringku.com/2014/11/resep-donat-empuk-ala-dunkin-donut.html http://www.resepkuekeringku.com/2015/03/resep-kue-cubit-coklat-enak-dan-sederhana.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/10/resep-donat-kentang-empuk-lembut-dan-enak.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/07/resep-es-krim-goreng-coklat-kriuk-mudah-dan-sederhana-dengan-saus-strawberry.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/06/resep-kue-es-krim-goreng-enak-dan-mudah.html http://www.resepkuekeringku.com/2014/09/resep-bolu-karamel-panggang-sarang-semut-lembut.html